Resep Kwetiau Goreng Sapi Sederhana Spesial Pedas Asli Enak. Nama lain dari masakan kwetiau goreng gurih ini adalah kwetiau Pontianak spesial. Kwetiau goreng kering akang atau abang-abang itu sudah biasa kita konsumsi dan mudah didapat di pinggir-pinggir jalan banyak sering kita dijumpai terutama di perkotaan, seperti di Bandung, Jakarta, Denpasar, Jogjakarta, Semarang, Surabaya, dll. Nah, kalau kwetiau khas pontianak ini sedikit susah mencari penjualnya untuk itu kita coba bikin sendiri di rumah. Perbedaannya kwetiau goreng pontianak istimewa ini lebih komplit dan lengkap dan menggunakan daging sapi serta bahan pelengkap lainnya. Kwetiaw goreng kampung atau kwetiau goreng Jawa atau Sunda lebih cenderung menggunakan daging ayam suwir dan lebih sederhana.
Apa itu kwetiau?
Menurut situs wikipedia Kwetiau (Hanzi: ??, hanyu pinyin: guotiao, juga disebut ???, sha h� fen) adalah sejenis mi/mie Tionghoa cina (chinese food) berwarna putih yang terbuat dari beras. Dapat digoreng ataupun dimasak berkuah yang disebut kwetiau kuah atau rebus. Kwetiau merupakan makanan yang cukup populer di Indonesia, terutama di daerah Jakarta dan tempat-tempat lain yang banyak didiami warga keturunan Tionghoa atau keturunan chinese.
Gambar Kwetiau Goreng Daging Sapi |
Kwetiau pada umumnya sangat identik dengan etnis Hokkian dan Tio Ciu China. Dalam penyebarannya di Indonesia, etnis Hokkian dan Tio Ciu berbeda dalam hal penyajian kwetiau. Etnis Hokkian yang banyak berdiam di Sumatera terkenal dengan kwetiau medan yang memakai bakso ikan, lapchiong (sosis babi), dan telur bebek. Sedangkan etnis Tio Ciu yang banyak berdiam di Kalimantan terkenal dengan kwetiau sapi yang memakai daging sapi dan jeroannya seperti babat. Dalam perkembangannya muncul varian baru yang dikenal dengan sebutan kwetiau siram. Kwetiau Siram adalah jenis kwetiau yang berkuah, sering dimasak dengan daging babi ataupun sapi.
Di kota Bagansiapiapi, Riau, Pekanbaru terkenal dengan masakan khasnya yaitu Kwetiau Bagan yang bisa ditemukan di berbagai restoran milik warga Hokkian setempat. Berikut kumpulan rahasia aneka kreasi dan variasi olahan resepi kwetiaw goreng daging sapi dan kwetiau kuah basah lengkap dengan cara bikin sendiri di rumah ala rumahan (Homemade) step by step anti gagal yang simple, mudah, dan praktis untuk konsumsi sendiri maupun untuk jualan ide usaha bisnis untuk dijual di restoran dan rumah makan maupun warung tenda.
RESEP KWETIAU GORENG
BAHAN :
- 500 gram kwetiau basah, siram air panas, tiriskan
- 250 gram daging sapi has dalam supaya daging lembut dan empuk
- 1 1/2 sdt kecap asin
- 4 sdm minyak goreng
- 4 sdt merica bubuk
- 150 gram caisim, siangi, potong 3 cm
- 5 butir telur, kocok lepas
- 250 gram taoge, buang akar
- 4 batang daun bawang, iris miring
Baca juga Artikel Menarik : Resep Opor Sapi
BUMBU HALUS :
- 10 siung bawang putih
- 5 butir bawang merah
- 1 1/2 cm jahe
- 1 sdt garam
Baca juga Artikel Menarik : Resep Sapi Lada Hitam
BAHAN SAUS :
- 2 sdt kecap asin
- 2 sdm kecap manis
- 2 1/2 sdt minyak wijen
- 1/2 sdt merica bubuk
- 125 ml kaldu daging sapi
- Resep acar mentimun
- Bawang merah
- Cabai rawit
- Potong daging tipis-tipis, campur daging bersama kecap asin, aduk rata.
- Tumis daging hingga berubah warna, tambahkan merica, aduk hingga rata, angkat, tiriskan daging, sisihkan minyaknya.
- Panaskan kembali minyak dalam wajan, tumis bumbu halus hingga harum, masukkan daging dan telur kocok, aduk sampai telur berbutir-butir. Tuang campuran saus, caisim, dan kwetiau.
- Aduk campuran kwetiau hingga rata, tambahkan taoge dan daun bawang, aduk hingga rata dan semua bahan matang. Angkat, sajikan selagi panas bersama acar.
- Sajikan untuk 5 porsi.
RESEP KWETIAU SIRAM REBUS ATAU KUAH
Gambar Kwetiau Kuah Rebus |
Aneka kreasi dan variasi kwetiau salah satunya adalah kwetiau siram dimana biasanya disebut kwetiau rebus atau kwetiau kuah.
BAHAN :
- 400 gram kwetiau
- 2 butir telur ayam, dikocok lepas
- 2 sendok makan kecap ikan
- 2 sendok makan minyak goreng
- 1/2 buah bawang bombay, diiris tipis panjang
- 2 siung bawang putih, dimemarkan
- 2 cm jahe, dimemarkan
- 100 gram udang kupas
- 100 gram wortel, dipotong miring
- 2 pasang ati ampela ayam, direbus lalu iris tipis
- 2 bonggol pokcoy, dipotong-potong
- 1 batang daun bawang, dipotong 1 cm
- 100 gram jamur merang, dipotong tipis 3
- /4 sdt garam
- 1/4 sdt merica bubuk
- 2 sdm kecap ikan
- 1 sdm tepung kanji
- 300 ml kaldu
- 2 sdm minyak goreng
- Panaskan 2 sendok makan minyak goreng. Tuang telur lalu urak-arik.
- Tambahkan kwetiau, aduk rata, masukkan kecap ikan. Sisihkan.
- Buat kuah, tumis bawang bombay, bawang putih, dan jahe hingga harum.
- Masukkan udang, wortel, dan ati ampela. Aduk sampai berubah warna.
- Tambahkan pokcoy, daun bawang, dan jamur. Aduk sampai matang.
- Bumbui garam, merica, dan kecap ikan lalu kentalkan dengan kaldu yang ditambah tepung kanji. Aduk sampai meletup-letup.
- Siram ke atas kwetiau dan sajikan panas untuk 4 porsi.
Siramkan kuah saat akan disajikan. Kuah sebaiknya dalam keadaan panas.
Kwetiaw bisa disajikan bersama sambal botol atau sambal cabai rawit tomat bawang merah.
Posting Komentar
Posting Komentar